PT.Heinz ABC Indonesia Berbagi Paket Lebaran

 

KARAWANG - SIBER POS . Dalam meningkatkan peran serta perusahaan PT.Heinz Abc Indonesia sebagai perusahaan yang berada dicabang ,karawang provinsi jawa barat yang bergerak dibidang perusahaan makanan dan minuman 

Maka jelang idul fitri 1445 H/2024 , Pihaknya melalui perwakilan manajemen,Kustianto lakukan pembagian paket lebaran diantaranya,sirup ABC,Kecap Abc,Saos ABC kepada lingkungan yang tergabung dalam wadah organisasi sekitaran perusahaan.Jum'at sore (5/4/2024)

Disampikan Oleh Kustianto"Kita tetap jalin hubungan yang baik dengan masyarakat karawang,kususnya dengan warga lingkungan,agar menjalin silahturahmi antar sesama dan untuk kemajuan bersama"tuturnya

Sambungnya"Kegiatan paket lebaran ini sudah menjadi program kegiatan  rutinitas perusahaan kepada warga lingkungan sekitar, setiap tahunya atau menjelang idul fitri"ucapnya

Tambahnya"Hal tersebut sejalan dengan peraturan dan kegiatan CSR Perusahaan "tegasnya

"Dengan berdasar Peraturan tentang CSR dituangkan dalam Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas (UUPT) pasal 1 ayat 3. Dalam pasal tersebut, dijelaskan bahwa Corporate Social Responsibility adalah komitmen perseroan untuk berperan serta dalam pembangunan ekonomi berkelanjutan guna meningkatkan kualitas masyarakat"tandasnya

Sambungnya"Kegiatan rutin menjelang idul fitri ini merupakan salah satu wujud kepedulian perusahaan kepada warga masyarakat sekitar dan baik  yang tergabung dalam organisasi masyarakat . Dengan paket lebaran ini semoga dapat meringankan beban masyarakat."Tutupnya (Red)